Jumat, 08 November 2019

Memilih Toko Mebel Jepara Yang Berkualitas

Jual Toko Mebel Jepara Yang Berkualitas 


Mebel jepara mewah menjadi bukti kesuksesan seseorang, selain indah dan unik, mebel jepara mewah memiliki aura yang nyaman untuk para tamu yang datang. Meskipun mebel jepara bukan hanya tentang kursi dan meja untuk ruang tamu. 

Ada banyak pilihan lain seperti daun pintu, lemari, pigora lukisan, bahkan hiasan dinding.

Furniture jepara mewah bisa didapat di toko mobel jepara yang ada di sekitar rumah anda, namun jika tidak ada, anda bisa memesanya langsung di jepara akan lebih baik lagi, karena anda membeli langsung di tempat asalnya.

Berikut ini adalah list mebel jepara mewah yang cocok untuk rumah anda. Dan bagaimana cara memilih toko mebel jepara mewah yang tepat

1. Kursi dan Meja kayu Full

Kursi dan meja kayu full adalah mebel yang material yang digunakan adalah kayu semua, tanpa ada tambahan busa atau bantalan. Kelebihan dari kursi ini adalah sangat tahan lama. Berbeda dengan kursi kayu dengan semi busa. 

Materi yang digunakan biasanya adalah Jati, Mahoni, Ulin, Sungkai, Beech dll. Masing masing kayu memiliki kelebihanya masing-masing. 

Mebel jepara mewah model ini sangat digemari oleh orang yang peduli dengan gaya klasik atau bergaya kuno anmun elegan. Sama seperti konglomerat jaman dahulu yang perabotanya adalah mebel full jadi dengan ukiran unik.

Sayangnya kursi ini keras jika digunakan karena tidak ada busanya, sangat berbeda dengan kursi sofa.

2. Kursi dan meja kayu Semi busa

Mebel Jepara dengan model ini sangat populer diantara orang yang hidup di perumahan modern, biasanya mereka menggunakan kursi dan meja kayu semi busa dengan model minimalis. Agar lebih terkihat simpel. Namun aura kemewahan tetap terpancar dari ukiran di bahan jati nya.

Berbeda dengan mebel full kayu yang bisa bertahan hingga 20 tahun, mebel semi busa ini tidak bisa selama itu, mungkin kayunya bisa bertahan, namun busa yang ada di kursi tersebut akan rusak lama kelamaan. Hal ini tergantung dengan pemilihan bahan anda.

Pastikan anda memilih yang berkualitas bagus.

3. Daun Pintu Ukir

Mebel jepara terkenal dengan ukiranya, bahkan toko mebel jepara berlomba-lomba untuk membuat ukiran dengan kualitas terbaik. Salah satu produk mebel jepara adalah daun pintu.

Bayangkan jika para tamu anda datang dan menemukan daun pintu indah di depan rumah anda. Tentu mereka dan anda pun akan senang. 

Terdapat daun pintu ukir dan daun pintu tanpa ukir yang bisa anda dapatkan di toko mebel jepara. Tergantung selera anda. Jika anda menyukai seni anda bisa memesan daun pintu ukir, dan bahkan anda bisa memesan modelnya. Tentu saja harganya berbeda dengan daun pintu tanpa ukiran.

Cara memilih Toko Mebel Jepara Mewah 


Saat membeli mebel, jangan sampai anda salah memilih toko, karena jika anda salah anda akan mendapatkan kualitas mebel yang kurang baik. Berikut ini adalah trik agar anda bisa memilih toko mebel mewah jepara dengan tepat.

a. Referensi
Sebelum anda menuju ke toko mebel yang anda inginkan, terlebih dulu carilah referensi tentang toko tersebut, anda bisa bertanya pada warga sekitar tentang kualitas mebel dan apakah orang tersebut bermasalah.

b. Cek Mebel sebelum membeli
Saat membeli, pastikan anda tidak langsung percaya dengan penjual di toko mebel jepara tersebut. Cek dulu apakah mebel sesuai dengan yang dijelaskan oleh penjual. Karena kalau tidak teliti, bisa jadi anda membeli mebel jepara dengan kualitas yang jelek

Itulah mebel mewah jepara beserta bagaimana cara memilih toko mebel jepara yang tepat. Semoga bermanfaat, semoga rumah anda semakin indah dengan produk asli indonesia ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar